Buat Ibu Rumah Tangga Praktikkan 6 Langkah Ini Jika Ingin Berbisnis

Buat Ibu Rumah Tangga Praktikkan 6 Langkah Ini Jika Ingin Berbisnis - Semakin hari semakin banyak woman enterpreneur yang bermunculan.

Bisnis Rumahan Ibu Rumah Tangga


Tekanan hidup, semakin mahalnya kebutuhan, dan tidak cukupnya penghasilan suami menimbulkan minat untuk berpenghasilan sendiri di dalam diri setiap wanita.

Umumnya wanita yang menjalankan bisnis di dominasi oleh para ibu rumah tangga.

Para wanita muda cenderung menyukai pekerjaan kantoran.

Umumnya para ibu rumah tangga memiliki kendala untuk mendirikan usaha mengingat kesibukannya dalam mengurus rumah tangga tidak mengenal batas waktu, sejak pagi, siang, bahkan hingga malam hari.

Baca juga : Usaha Sampingan Terbaru Ibu Rumah Tangga Dari Rumah

Mereka ingin berbisnis, tapi waktu yang dimiliki cukup terbatas.

Oleh karena itu, umumnya ibu rumah tangga menginginkan bisnis dengan waktu fleksibel.

Selain waktu, mereka juga memiliki masalah lain yaitu biaya.

Para ibu sangat perhitungan bukan?

Mereka yang mengatur uang dapur, uang jajan anak, dan keperluan lainnya, ditambah lagi ingin berbisnis membutuhkan modal.

Hal ini tentu akan membuat mereka pusing tujuh keliling dalam membagi uang untuk hal-hal itu.

Jadi, bisa disimpulkan para ibu lebih menyukai bisnis yang fleksibel dalam hal waktu, mudah dilakukan, tidak membutuhkan modal besar, dan sesuai dengan minat ataupun hobi.

Berikut Buat Ibu Rumah Tangga Praktikkan 6 Langkah Ini Jika Ingin Berbisnis :


1. Menemukan Ide


Ide bisa ditemukan dari mana saja dan kapan saja.

Bisa saja saat melihat berbagai kebutuhan, tercetus sebuah ide untuk membuat sesuatu.

Begitu juga saat melihat lingkungan dan keadaan sekitar.

Bahkan anda bisa menemukan ide sederhana yang mungkin tidak terpikirkan oleh banyak orang hanya dengan melihat seisi rumah.

Temukanlah ide bisnis rumahan untuk ibu-ibu rumah tangga namun sesuai dengan minat dan kemampuan anda dan tentu rasional untuk dikerjakan.

Akan lebih baik lagi jika anda bisa mengembangkan ide tersebut hingga menjadi sesuatu yang berbeda.

Biar lebih mudah, Anda bisa download ebook 160 Ide Bisnis Ibu Rumah Tangga

2. Lakukan Analisa Dan Riset


Ketika beberapa ide telah anda temukan, lakukanlah sebuah riset sederhana terhadap ide-ide tersebut.

Anda bisa melakukan analisa dengan membuat prosedur kerja, menentukan pasar potensial, jumlah uang yang harus anda keluarkan di awal hingga perkiraan jumlah keuntungan yang bisa anda capai.

Buat saja business plan sederhana atas ide-ide tersebut.

Setelah itu, anda tinggal memilih ide mana yang paling rasional untuk anda jalankan.

3. Konsultasikan Dengan Keluarga Terutama Suami


Mendapat restu dari suami bisa menjadi faktor penting keberhasilan suatu usaha para ibu rumah tangga.

Oleh karena itu, beritahukanlah niat anda untuk berbisnis sekaligus konsep kerja, jumlah modal yang dibutuhkan, dan potensi keberhasilan yang bisa anda capai.

Bicarakanlah semuanya secara terbuka tanpa ada yang perlu ditutupi.

Agar kedepannya tidak terjadi kesalahpahaman, lakukanlah kesepakatan yang menguntungkan satu sama lain.

4. Mempersiapkan Modal


Ketika anda telah mendapat restu dari suami, berarti anda telah siap menapaki tahap baru menjadi woman enterpreneur.

Disini anda harus mempersiapkan diri.

Artinya, anda harus mengetahui berapa jumlah kebutuhan modal, berapa jumlah uang yang anda miliki sekarang dan berapa jumlah tambahan uang yang anda butuhkan untuk mencukupi permodalan.

Baca juga : Cara Jitu Memulai Usaha Tanpa Modal Besar

5. Membuat Business Plan secara detail


Setelah anda mengetahui secara pasti jumlah modal yang dibutuhkan dan membuat skema permodalan, selanjutnya anda harus membuat business plan.

Jika sebelumnya anda telah membuat business plan sederhana, maka saat ini anda harus membuat business plan secara detail.

Business plan tersebut harus meliputi cara kerja, sistem kerja, waktu kerja, sistem keuangan, promosi, pemasaran, dan juga ruang kerja di rumah.

Mengingat anda adalah ibu rumah tangga yang sibuk, maka anda harus mempersiapkan semua yang anda butuhkan hingga akhir secara detail.

6. Mengawali Dengan Skala Kecil


Saat ini anda telah sampai pada tahap menjalankan usaha.

Namun jangan lupa setelah Anda pada tahap menjalankan usaha usaha yang sesuai minat, buat dan ciptakan citra yang unik dengan pemilihan logo yang tepat untuk usaha Anda.

Karena sebuah LOGO yang unik dari usaha Anda juga dapat menjadi perhatian.

Mulailah usaha anda dalam skala yang kecil atau mikro dan jangan terburu-buru dengan skala besar, karena semua akan berjalan lebih baik jika dilakukan perlahan-lahan.

Setidaknya cara ini dapat membantu anda untuk beradaptasi dengan kesibukan baru diluar kesibukan sebagai ibu rumah tangga, sampai anda benar-benar siap menjadi woman enterpreneur.

Nah, kalau anda mau, Anda bisa mengawalinya dengan membuka usaha kecil pembuatan aneka sabun untuk ibu rumah tangga buat anda pasarkan dalam skala kecil terlebih dahulu.

Disini anda hanya membeli sebuah buku panduan meracik atau resep rahasia cara membuat sabun aneka sabun seperti membuat sabun laundry, sabun pemutih pakaian, Sabun cuci piring atau pembersih, Sabun pewangi maupun pelembut, sabun pembersih lantai dan masih banyak lagi.

Jika tertarik, Anda bisa menghubungi no admin via whatsapp 081241774296.

Semoga bermanfaat ya...

Mungkin Anda Juga Ingin Melihat :