Tutorial UT Sarana Belajar Secara Terbuka Dan Online Buat Mahasiswa

Apa itu tutorial UT ? adalah layanan untuk universitas terbuka yang memberikan berbagai macam layanan tutorial berbasis online melalui sarana ( WBT ) website based tutorial.

Tutorial UT

Tutorial online UT sendiri di tawarkan dari ( Universitas Terbuka ) UT untuk mahasiswa biar lebih mudah mengakses tutorial pembelajaran secara online atau dari jaringan internet dan di selengarakan oleh UT.

Baca juga : Tutorial Install Windows 8 Lengkap

Sistem Pembelajaran Tutorial UT :


Sistem pembelajaran dari UT menerapkan sistem belajar secara terbuka dan jarak jauh yang mana pembelajaran yang dilakukan bukan tatap muka melainkan secara online dengan menggunakan media video tutorial.

Dan makna terbuka disini berarti tidak ada batas usia, waktu registrasi, masa belajar, tahun ijazah serta frekuensi mengikuti ujian.

Yang ada hanyalah batasan bahwa untuk setiap peserta/mahasiswa UT adalah tamat SMA atau sederajat.

Tujuan Disediakannya Tutorial Online UT yaitu :


Agar lebih memanfaatkan fasilitas jaringan internet dengan menyediakan layanan seperti bantuan belajar untuk mahasiswa.

Jadi dengan memanfaatkan jaringan internet, para mahasiswa yang mempunyai akses pada jaringan internet akan lebih mudah dan mengoptimalkan layanan bantuan belajar dari UT.

Dan tutorial belajar secara jarak jauh dari layanan tutorial online UT juga sudah di desain biar lebih interaktif dan komunikatif.

Cara Akses Tutorial Online UT :


Cara mengakses layanan Tutorial dari UT juga sudah di desain biar lebih mudah untuk mahasiswa mengaksesnya. Cukup dengan melakukan aktivasi atau pendaftaran akun, tapi sebelumnya baca dulu apa saja ketentuan buat calon anggota tutorial online UT di http://elearning.ut.ac.id/apput/newuser/

Ketentuan Calon Tutorial UT ONLINE


Dan untuk melakukan pendaftaran silahkan langsung di url https://elearning.ut.ac.id/apput/newuser/act.php tapi ingat untuk pendaftaran email, ketentuannya wajib menggunakan gmail.com ya.

Form Aktivasi Tutorial UT


Nah, kalau kalian sudah melakukan proses pendaftaran, maka kalian akan mendapatkan akun termasuk password untuk bisa login ke situs tuton. Namun sebelum kalian login, terlebih dahulu kalian dianjurkan untuk download untuk kalian baca tentang panduan apa saja yang sudah disediakan di situs tuton tersebut.

Perlu diketahui kalau Tuton secara online dilaksanakan di setiap semester delapan (8) atau setidaknya dua bulan sebelum mengerjakan UAS pada setiap semester.

Video Panduan Tutorial Online

Cara Belajar :


Untuk cara belajar dengan metode tutorial online ut diharapkan kalian harus siap belajar secara mandiri dan dengan inisiatif sendiri.

Belajar mandiri bukan berarti kalian bisa belajar sendiri melainkan juga bisa dilakukan secara kelompok untuk berbagi pengetahuan dan tanya jawab.

Tutorial online ut sudah menyiapkan bahan ajar yang sudah dirancang supaya bisa lebih mudah dipelajari secara mandiri.

Nah, jadi biar lebih jelas tentang tutorial ut ini, kalian bisa mengunjungi situs ...

Jangan pernah berhenti belajar, karena mempelajari sesuatu sekarang ini sangatlah mudah dengan adanya jaringan internet. Bahan ajaran pun sudah sangat banyak diajarkan oleh para dosen-dosen yang sudah menyempatkan dirinya memberi bahan ajaran secara online.

Mungkin Anda Juga Ingin Melihat :

0 Comments


EmoticonEmoticon